Cara Membuat Cimol Bojot Khas Garut

 


Resep Cimol Bojot


Berikut ini adalah resep cimol bojot yang bisa dijadikan sebagai camilan di rumah.

Bahan-bahan
  • 250 gram tepung tapioka
  • 25 gram tepung terigu
  • 200 ml air
  • 3 bungkus bawang putih bubuk
  • 3 bungkus kaldu ayam
  • 2 sdm cabai bubuk
  • 1 1/2 bumbu atom atau penyedap rasa
  • 4 lembar daun jeruk, iris tipis
  • Secukupnya garam
Langkah-langkah
  1. Siapkan semua bahan yang akan digunakan untuk membuat cimol bojot. Kemudian, siapkan wadah yang cukup besar. Masukkan tepung tapioka ke dalamnya dan tambahkan 1 sdm tepung terigu.
  2. Jika sudah, tambahkan satu bungkus kaldu ayam dan garam secukupnya. Lalu, aduk hingga semua bahan tercampur dengan rata. Sisihkan sebentar, lalu siapkan panci dan tuangkan air ke dalamnya. Masak dan biarkan airnya mendidih.
  3. Setelah air mendidih, tuangkan air panas tersebut ke dalam wadah campuran tepung secara bertahap. Aduk-aduk campuran tepung tersebut dengan menggunakan spatula. Tuangkan kembali air panas jika masih tersisa dan aduk kembali sampai tercampur rata.
  4. Kemudian, jika adonan sudah mulai hangat, aduk dan uleni adonan dengan menggunakan tangan. Pastikan tangan sudah dicuci bersih terlebih dahulu. Uleni adonan hingga kalis.
  5. Lalu, siapkan wadah datar yang cukup besar. Ambil sedikit adonan dan buat menjadi bulat-bulat sesuai dengan selera. Lakukan hingga semua adonan habis.
  6. Selanjutnya, taburi adonan cimol dengan tepung terigu. Aduk hingga tercampur dengan sempurna. Ini berguna agar masing-masing adonan cimol tidak saling menempel.
  7. Siapkan wajan dan minyak goreng secukupnya untuk menggoreng. Tuangkan adonan cimol ke dalam wajan berisi minyak yang masih dingin. Rendam adonan cimol selama 2-3 menit. Pastikan semuanya terendam.
  8. Selagi menunggu adonan cimol direndam, buat bumbu taburnya. Siapkan wadah dan campurkan bumbu atom dengan kaldu ayam. Campur dan aduk rata. Sisihkan.
  9. Jika sudah, balik lagi ke adonan cimol yang sedang direndam. Nyalakan api besar. Masak adonan sambil terus diaduk-aduk agar tidak ada yang meledak. Terus masak hingga setengah matang. Angkat, tiriskan, lalu pindahkan ke wadah yang cukup besar.
  10. Taburi cimol dengan bawang putih bubuk, 1 1/2 sdm campuran bumbu atom dan kaldu bubuk, 2 sdm cabai bubuk. Aduk hingga tercampur rata. Koreksi rasanya. Jika dirasa sudah pas, sisihkan terlebih dahulu.
  11. Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya. Masukkan dan goreng daun jeruk yang telah diiris halus. Goreng hingga daunnya layu.
  12. Setelah itu, matikan api dan tuangkan daun jeruk serta minyaknya ke dalam wadah cimol. Aduk sampai tercampur dengan rata. Cimol bojot siap untuk disajikan.
Nah, itulah resep cimol bojot yang bisa dijadikan sebagai camilan di rumah. Mudah sekali bukan untuk membuat cimol bojot? Yuk, langsung saja praktikkan resepnya dan nikmati cimol bojot di rumah!

Komentar